Saturday 28 July 2007

He Lee Po Tel

Sejujurnya, saya belum habis baca buku serial Harry Potter. Tapi kalo dipikir-pikir, J. K. Rowling seperti meng-Inggriskan cerita persilatan versi Cina. Buat yang tahu cerita silat seperti apa, ya mirip-mirip dengan apa yang terjadi di serial Harry Potter itu.

Ada dua kubu yang bertarung, kubu baik dan kubu jahat.

Masing-masing kubu punya pengikut.

Masing-masing kubu punya guru dan murid (Dumbledore dan Harry, Voldemort dan.. ah.. siapa lagi itu.. lupa namanya)

..dan di akhir cerita.. ada pertarungan massal.. betul-betul habis-habisan. Kalo di film silat, terjadilah itu pertumpahan darah, dan (maaf) mayat bergelimpangan.

J. K. Rowling cukup bagus 'memindahkan' versi silat semacam itu ke dalam dunia yang betul-betul berbeda. Jurus-jurus silat diceritakan sebagai jurus sihir. Nama-nama jurus pun, yang di cerita silat bernada Cina, maka di serial Harry Potter diambil dari bahasa Latin.

Lumos! (luminescence, luminous)

Expelliarmus! (expel, expelled)

Petrificus Totalus! (petrified totally -- honestly i am not remember well about this one)

No comments: